Kamis, 23 Agustus 2012

MOBIL "PINK" KARDUS BEKAS



bahan:
2 kadus bekas kemasan produk makanan
2 kaleng bekas kemasan minuman
kertas bekas
selotip
lem
cat

alat:
gunting
kuas untuk lem
semprotan (fathan pakai semprotan dari bekas botol cologne/perfume)
spidol

Terinspirasi dari kegemaran si kecil akan mobil... sampai-sampai parcel lebaran dibongkar & disusun menjadi mobil-mobilan. Sesuai desain mobil yang dibuat Fathan (3th), saya bantu fathan untuk mewujudkan mobil-mobilannya tersebut menggunakan "sampah" barang-barang bekas kemasan makanan/minuman yang biasanya dibuang begitu saja. Mobilnya pun disemprot warna "PINK" sesuai warna favorit fathan saat ini :)

proses pembuatan mobil ini:
1. Susun kardus & kaleng bekas lalu satukan dengan selotip
2. Jiplak/buat pola mobil pada kertas bekas sesuai ukuran kardus bekas yang digunakan.
3. Gunting kertas bekas sesuai pola.
5. Lem permukaan kardus, lalu rekatkan kertas bekas untuk menutupi semua permukaan kardus.
6. Semprotkan cat ke permukaan mobil sampai rata lalu biarkan cat mengering
7. Gambar jendela, pintu, lampu dll pada mobil menggunakan spidol.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar