Senin, 17 September 2012

BONGKAR PASANG

masa kecil saya saat di sekolah dasar sangat senang bermain bongkar pasang. senang mengkoleksi aneka baju-bajunya yang bagus-bagus & orang-orangannya yang cantik-cantik. Bermain bongkar pasang mirip dengan bermain boneka barbie...hanya saja bentuknya 2D. Ternyata mainan ini masih ada ya ^_^ malah ada yang berupa mobil-mobilan dan harganya masih termasuk murah banget...

Minggu lalu saat silahturahmi ke rumah saudara di karawang,saya iseng ajak anak ke warung disana. Diwarung mungil itu tersedia aneka makanan & minuman ringan kemasan bermerek seperti di iklan -iklan tv....dan mainan murmer yang belum pernah kami lihat, semua mainan itu serba seribu....serbu!!!! hehehe. Disanalah saya menemukan bongkar pasang versi mobil yang cocok banget buat anak saya yang hobi mobil-mobilan. Lumayan juga mainan bongkar pasang ini untuk melatih motorik halus, kesabaran & kreatifitas anak. 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar